Bupati Syafrial Ingatkan Kerja Sama Yang Baik Dalam Membangun Daerah

Posted by On Tuesday, October 03, 2017


Kuala Tungkal, (puterariau.com)

Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menggelar upacara gabungan dalam rangka memperingati hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober dengan tema "kerja sama berlandaskan Pancasila mewujudkan masyarakat adil dan makmur."

Upacara tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Tanjung Jabung Barat, Senin (02/10/2017) selaku inspektur upacara Bupati Tanjung Jabung Barat, Dr. Ir H Safrial MS.

Turut hadir Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H Amir Sakib, Wakil Ketua DPRD Tanjab Barat, Ahmad Jahpar SH, Dandim 0419/Tanjab, Letkol Arh Hary Sassono Utomo SH, Waka Polres Tanjab Barat, Kompol Henri Agus Batubara, Kepala Pengadilan Agama Kuala Tungkal, M. Dongan, Kasi Intel Kajari Tanjab Barat, Ikrar Demarkasi SH MH, Pjs Danramil 03419/Tungkal Ilir, Kapten Inf Rohandy, Dansub Pom II/2 Kuala Tungkal, Lettu CPM Semmi, Kaminvetcad Kuala Tungkal, para jajaran Polres Tanjab Barat, para jajaran Kodim 0419/Tanjab, para staf ahli Bupati Tanjab Barat, dan lain sebagainya.

Bupati Safrial MS berpesan agar semua elemen masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat tetap memegang teguh nilai-nilai norma yang terkandung di dalam Pancasila serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan Negara Republik Indonesia. (yudi/tonang)


Next
« Prev Post
Previous
Next Post »