Diskoperindag Temukan 124 Koperasi Fiktif Di Kabupaten Tanjung Jabung Barat

Posted by On Friday, January 19, 2018


Kualatungkal, (puterariau.com)

Dari sekian ratus jumlah koperasi yang terhimpun sebanyak 362 koperasi yang tercatat dan terdaftar di Dinas Koperindag Kabupaten Tanjung Jabung Barat, ada 124 koperasi fiktif.

Hal ini
diungkapkan Syafriwan SE, Kepala Dinas Koperindag dan UMKM Kabupaten Tanjab Barat. "Kita kesulitan mencari alamatnya, makanya kita akan kordinasi baik dengan pihak desa maupun aparat terkait lainnya untuk mencari keberadaan koperasi itu,” ucapnya.

Disentil apakah 124 koperasi tidak aktif itu masuk kategori koperasi fiktif, menurut Safriwan secara hukum 124 koperasi terdata, hanya saja keberadaan koperasi sulit untuk dilacak. "Tetapi koperasi tiap tahun kian bertambah, justru dari itu kita turun ke lapangan," katanya.

“Sesuai alamatnya kita turun kesana tapi tidak ada koperasi dimaksud sesuai alamat tertera,” terang Kadis Perindag.

Syafriwan menambahkan bahwa nanti diusulkan dibubarkan saja sebab legalitasnya belum jelas. (yud/tonang)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »


back to top