DPW FPI Tanjung Jabung Barat Galang Bantuan Kemanusiaan Untuk Rohingya

Posted by On Sunday, September 10, 2017


Kuala Tungkal, (puterariau.com)

Dewan Pimpinan Wilayah Front Pembela Islam (DPW FPI) Kabupaten Tanjung Jabung Barat beserta anggota yang peduli kemanusiaan melakukan penggalangan dana untuk Rohingya.

Penggalangan dana kemanusiaan itu dimulai dari hari Rabu lalu (06/09/2017), dimana sekitar puluhan orang anggota DPW FPI dan PIS (Pecinta Infak Sedekah) beserta organisasi yang lain di Kuala Tungkal bersama-sama turun ke lapangan dengan membawa kardus untuk mengumpulkan dana dari masyarakat.

style="text-align: justify;"> "Kami menggalang dana dari masyarakat Tanjab Barat Propinsi Jambi yang sosialnya sangat tinggi," ujar Achmad Haidir, Ketua DPW FPI Tanjung Jabung Barat.

Sampai hari ketiga. uang hasil dari penggalangan dana yang terkumpul sebesar Rp.10.700.000.

Achmad Haidir menambahkan bahwa penggalangan dana akan terus dilakukan kemungkinan sampai hari Senin (11/09/2017).

Ia berharap bahwa warga Tanjung Jabung Barat tergugah dan prihatin atas kekejaman Myanmar kepada Rohingya dan mengulurkan bantuan sesuai kesanggupan.

"Ini bukan soal agama semata, tapi soal kemanusiaan. Sebab disana banyak bayi dan balita yang tidak berdosa jadi korban hingga berpisah dari orang tuanya. Kami sangat berharap agar kekejaman di Myanmar segera berhenti dan jangan sampai terjadi lagi," ungkap Achmad.

Rencananya, dana yang berhasil di kumpulkan dari pengalangan dana tersebut akan disalurkan melalui rekening DPP FPI Pusat. (yudi/tonang)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »


back to top