Takut Dijuluki 'Kota Sampah', Warga Sungai Guntung Ini Minta Pemerintah Cepat 'Action'

Posted by On Tuesday, October 31, 2017


Sungai Guntung, (puterariau.com)

Ilham, warga Parit 5 Darat RT 01/RW 02 Jalan H. Saman Usman Kecamatan Kateman berharap Pemerintah segera melakukan penanganan terhadap sampah-sampah yang berserakan di Sungai Guntung.

"Kalau tidak, Sungai Guntung bakal dijuluki Kota sampah," ujarnya pada Selasa (31/10/17). 

Disebutkan bahwa sampah ini butuh penanganan mendesak, mengingat hujan masih terus turun dan dikhawatirkan memicu banjir.

"Kami sangat berharap Pemerintah segera menangani sampah yang membikin pencemaran lingkungan. Dengan situasi saat ini, kami khawatir banjir akan melanda,"  kata Ilham.

Kekhawatiran ilham sepertinya memang sangat beralasan, apalagi terhadap pencemaran lingkungan.
Setiap memandang parit, pasti terlihat sampah menumpuk

Ilham mengatakan bahwa setiap diguyur hujan, pasti got-got drainase banjir karena tidak berfungsi lagi.

Selain soal tanggul, Ilham mengatakan bahwa warga juga meminta Pemerintah Kabupaten untuk meninjau langsung kondisi sampah yang acak-acakan di pinggir parit ataupun di pinggir jalan. (ridho)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »