Pasca Sering Rusak, Lift Pelabuhan Telaga Punggur Sudah Bisa Beroperasi

Posted by On Thursday, October 26, 2017


Batam, (puterariau.com)

Lift yang terdapat di Pelabuhan penumpang Telaga Punggur Batam yang belum genap satu bulan beroperasi sekarang sudah bisa lagi dipergunakan.

Kerusakan pertama yang pernah terjadi pada 9 Oktober dan yang kedua pada tanggal 22 Oktober lalu tentu terasa sangat mengganggu aktifitas para pengunjung dan para pekerja pada gedung Pelabuhan yang terdiri dari tiga lantai tersebut.

Pantauan langsung Putera Riau, Kamis (26/10/2017) di Pelabuhan Telaga Punggur terlihat lift yang sebelumnya rusak sudah dapat dimanfaatkan oleh para pengguna jasa Pelabuhan dan juga para pekerja yang beraktifitas dari lantai satu ke lantai tiga gedung Pelabuhan itu.

Salah seorang petugas lapangan dari PT. Hutama Karya, Anggi yang dijumpai Putera Riau di lantai tiga gedung Pelabuhan Telaga Punggur menjelaskan bahwa PT. Hutama Karya yang mengerjakan gedung tersebut berkantor di Medan dan tidak memiiki kantor perwakilan di Batam.

Anggi menyebutkan terkait dengan kerusakan lift yang pernah dua kali terjadi, setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas dari pihak Hyundai sebagai penyedia lift, tidak ada kerusakan yang berarti atau error.

"Namun hanya ada beberapa fusenya yang putus, setelah diganti fusenya sampai sekarang tidak ada masalah lagi," jelas Anggi.

Sementara Rini, salah seorang calon penumpang yang mau berangkat ke Tanjung Pinang mengaku sangat senang ketika lift sudah berfungsi kembali.

"Ya sukurlah bang, sudah bisa berfungsi lagi kan gak repot lagi, gak kayak kemarin lagi  dari lantai tiga ke lantai satu bisa pakai lift yang sering bolak balik Batam-Pinang. Mudahan-mudahan setelah dibagusin gak ada lagi terkendala," ujar Rini. (rega)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »