DPC PPP Kota Dumai Serahkan Susunan Kepengurusan Ke DPW PPP Propinsi Riau

Posted by On Monday, October 02, 2017


Pekanbaru, (puterariau.com)

Tepat pada hari Kesaktian Pancasila tanggal 1 Oktober 2017, DPC PPP Kota Dumai menyerahkan susunan pengurus PAC PPP Kota Dumai ke DPW PPP Propinsi Riau.

"Alhamdulillah yang telah selesai musyawarah ada 6 PAC, satu PAC masih proses dan hampir selesai," kata Ketua DPC PPP Dumai, Burdi Masri.

PAC yang telah selesai musyawarah tingkat Anak Cabang antara lain, PAC Dumai Barat, Dumai Timur, Dumai Selatan, Dumai Kota, Medang Kampai, dan Sungai Sembilan. 

"Sedangkan Bukit kapur Insya Allah besok selesai. Untuk Dumai sendiri Insya Allah, kita tetap solid. Kita siap perintah arahan dari DPW untuk kebijakan dalam menghadapi perhelatan Pilgubri 2018 ini. Kita sampai saat ini menunggu siapa yang akan kita dukung untuk kita tindak lanjuti ke Kader PPP di Kota Dumai," ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPW PPP Riau, Umrah HM Thaib melalui Wakil Sekretaris DPW PPP Riau, Fadila Saputra mengatakan bahwa DPW sangat mengapresiasi DPC Kota Dumai.  

Sebab intruksi DPP untuk melengkapi susunan kepengurusan sampai tingkat anak cabang telah diselesaikan. 

Kemudian, berkas DPC yang lain besok sudah sampai ke DPW karena masih dalam perjalanan.

"Alhamdulillah Di Riau kita solid dan selesai semua apa yang diinstruksikan oleh DPP.  Dan kita siap untuk menghadapi perhelatan Pilkada kedepan," ujar Fadil.

"Untuk siapa Calon Gubernur yang kita usung, kita lihat saja kedepan. Sedang diproses di DPP," tutupnya. (beni/pr)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »