Ikan Hiu Gergaji Terjaring Nelayan Di Perairan Desa Tanjung Peranap Meranti

Posted by On Friday, January 19, 2018


Selat Panjang, (puterariau.com)

Wow.... Spesies langka yakni ikan hiu gergaji dengan berat 1 ton terdanpar di Perairan Desa Tanjung Peranap (Kampung Balak),
Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, Jum'at sore(19/01/18).

Terperangkapnya hiu monster itu berhasil menarik kalangan masyarakat Sesa Tanjung Peranap Kabupaten Kepulauan Meranti untuk datang menyaksikan.

"Hiu gergaji itu terperangkap jaring warga, setelah ditarik keatas ternyata hiu dengan berat 1 ton itu sudah mati, " terang Iswandi Kades Tanjung Peranap dihubungi via telpon.

Diceritakan Iswandi, karena sudah mati dan tidak tau mau dikemanakan, solusi satu satunya, warga memotong hiu langka tersebut.

"Sudah dipotong oleh warga, kalau untuk dimakan atau tidak saya belum tahu, yang jelas kita juga heran hiu sebesar itu bisa terjerat jaring warga," jelasnya. (agus)


back to top