Mahyudin, Kades Terpilih Desa Pulau Busuk Inuman Siap Bantu Warga 24 Jam

Posted by On Saturday, December 23, 2017


Taluk Kuantan, (puterariau.com)

Kepala Desa terpilih Desa Pulau Busuk, Inuman, Kabupaten Kuansing Propinsi Riau, Mahyudin SPi yang dikenal sangat low profil ini berkomitmen membangun Desa lebih baik lagi.

"Selain muda dan enerjik, Pak Wali kami baru ini sangat berjiwa sosial," ungkap Iwan, salah seorang warga Pulau Busuk pada Putera Riau, Sabtu (23/12).

Meskipun belum dilantik, Kades muda ini sudah mau menolong orang lain meskipun bukan secara dinas. "Jika warga sakit, beliau yang langsung mengantar pakai mobil pribadinya ke rumah sakit," ungkap Iwan menerangkan.
                                              
Mahyudin, Kades terpilih saat dikonfirmasi wartawan puterariau.com di rumahnya mengatakan bahwa menolong orang adalah hal penting bagi dirinya.

"Apalagi warga saya, kapanpun dan dimana pun saya siap membantu warga saya," ungkapnya.      
                                                         
Lanjut dia, segala bentuk keberhasilan pembanguan fisik maupun non fisik adalah hasil kerja semua warga Desa yang kompak dan selalu mendukung setiap kebijakan dan program yang diajukan. Tanpa warga apalah artinya seorang Kades, ungkapnya.

Harapan dan cita-cita untuk membangun dari segala aspek kepentingan warga masih panjang. Tidak akan berhenti dan cepat puas dengan sekuat kemampuan yang ada akan diperjuangkan.

"Untuk itu saya memohon kepada intansi terkait terus kami dorong untuk berkerja sama," ujarnya.

Untuk diketahui, visi Kades ini adalah mengadakan pembaharuan dan perubahan di Desa Pulau Busuk dengan bekerja sama antara masyarakat dalam segala bidang yang masih berkaitan dengan desa, menggemakan pengajian-pengajian keagamaan yang ada di Desa Pulau Busuk.

Kemudian mengaktifkan kembali prasarana-prasarana yang sempat vakum di Desa Pulau Busuk merupakan salah satu prioritas Kades terpilih ini. (roder)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »