Selat Panjang, (puterariau.com)
DPC PWRI-B Kabupaten Kepulauan Meranti dan MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kepulauan Meranti pada Rabu (11/10/2017) menyerahkan bantuan sembako kepada warga Desa Insit Kecamatan Tebing Tinggi Barat yang dapat musibah kebakaran pada selasa dini hari lalu.
Penyerahan bantuan tersebut langsung disampaikan oleh Ketua Persatuan Wartawan Republik Indonesia Bersatu (PWRI-B) bersatu Nurul Fadli bersama Asnan Mahadar Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Kepulauan Meranti.
Penyerahkan bantuan sembako lansung Kepada Zulfikar yang terkena musibah rumahnya terbakar pada Selasa dini hari lalu dilakukan sebagai bentuk rasa kepedulian.
Nurul Fadli, Ketua DPC PWRI-B mengatakan turut prihatin atas musibah yang menimpa keluarga Zulfikar. Fadli juga berharap kepada keluarga Zulfikar agar hendaknya tetap tabah dan sabar dalam menghadapi cobaan ini.
Sementara itu Asnan Mahadar, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kepulauan Meranti menambahkan bahwa sebagai organisasi, PP mesti saling bergandeng tangan dengan PWRI -B.
"Saya secara pribadi turut prihatin atas musibah yang telah menimpa saudara kita Zulfikar tetap bersabar dalam menerima ujian ini," katanya.
Di penghujung pertemuan Nurul Fadli dan Asnan Mahadar menyerahkan bantuan sembako secara simbololis kepada Zulfikar. (agus)