Plt Kadishub Kuansing : Jelang Even Pacu Jalur, Lahan Parkir Akan Ditata

Posted by On Tuesday, August 07, 2018


Taluk Kuantan, (PR Kuansing)

Plt Kadis Perhubungan Kuansing, Agusmandar saat dikonfirmasi Putera Riau mengenai lahan parkir dalam menghadapi even pacu jalur mengatakan sedang melakukan kegiatan perluasan lahan parkir yang ada di Pasar Lumpur dengan luas lebih kurang 90x70 yang sebelumnya sudah ada. 

"Kegiatan ditambah lagi jika sudah selesai, dan Insyaallah dapat menampung 1000 mobil," ujarnya pada Senin, 06/08/2018

Kemudian pihaknya akan membenahi terminal yang terletak di Kecamatan Kuantan Tengah di Kelurahan Pasar Taluk. "Kalau tidak digunakan oleh pedagang kaki lima, kuliner letaknya disana jika bisa dipindah tempat kuliner ke lokasi yang lain, maka seluruh motor yang masuk ke kota yang menyaksikan pacu jalur kita letak parkir di terminal tersebut. Kita kenakan retribusi parkir yang pasti dipungut biaya parkir sesuai dengan peraturan daerah," ungkapnya.

"Kita hanya mengkordinir jika itu bisa dilaksanakan jadi sepanjang kawasan Jl. Sudirman bisa steril. Kemudian dekat lapangan Limuno steril dari parkir, apalagi nanti sekitar kawasan Narosa di depan balai Diklat, Wisma jalur, Insyaallah kita sterilkan dari parkir dan itu akan memberikan kenyamanan bagi masyarakat untuk menyaksikan pacu jalur. Itu rencana kedepan, dalam waktu dekat sudah mulai bekerja," katanya.

Dikatakan jika ada mobil motor parkir sepanjang jalan di jalur 2 Tuanku Tambusai, pihaknya akan melakukan tindakan tegas sesuai peraturan yang ada. 

"Dalam waktu dekat, kita memberikan himbauan kepada masyarakat supaya tidak memarkir kendaraan sembarangan kita berharap masyarakat mematuhi peraturan yang berlaku," pungkasnya. (Roder)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »