Ditinggal Minum Kopi, Supir Truk Meninggal Dalam Mobil

Posted by On Wednesday, November 01, 2017


Pangkalan Kerinci, (puterariau.com)

Seorang supir mobil truk ditemukan meninggal dunia di Jl. Lintas Timur Pangkalan Kerinci tepatnya di SPBU Buya Karim Kabupaten Pelalawan pada Selasa malam (31/10).

Korban bernama Lamjaya (40 thn) beralamat di Jl. Raya Menteng No. 397 Kelurahan Binjai Propinsi Sumatera Utara.

Menurut saksi Misnar, seorang supir serap yang beralamat di Jalan Sepakat Dusun Kebun Lada Kecamatan Hinai Kabupaten Stabat Propinsi Sumatera Utara bahwa pada hari Selasa tanggal 31 Oktober 2017, sekira pukul 17.30 WIB, ia yang sebagai sopir II sedang mengemudikan mobil truk Nopol. BK 9530 CH yang bermuatan barang ekspedisi dari Jakarta menuju Medan Sumatera Utara. Saat itu korban sebagai sopir I sedang duduk istrahat di sebelah kiri saksi.

Kemudian pada saat truk tersebut sampai di TKP, tepatnya di Jalan Lintas Timur Pangkalan Kerinci (SPBU Buya Karim) Kabupaten Pelalawan korban meminta istirahat dan memarkirkan mobil truk tersebut di halaman SPBU.

Saksi turun dari mobil serta minum kopi di kantin SPBU tersebut, sedangkan korban tidak turun dari mobil truk dan memilih untuk menunggu di dalam mobil.

Kemudian setelah beberapa waktu sekitar 30 menit, yakni kira-kira pukul 18.00 WIB, saksi hendak memanggil korban ke dalam truk dan terkejut melihat korban dalam keadaan terlentang sudah tidak bernyawa.

Seterusnya saksi memanggil warga sekitar untuk memastikan keadaan korban dan melihat bahwa korban memang sudah tidak bernyawa lagi. Ia segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Pangkalan Kerinci.

Dari hasil cek sementara didapat hasil bahwa korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan fisik/benda tumpul pada tubuhnya. Dugaan korban meninggal dunia masih dalan penyelidikan, ditemukan obat-obatan di dalam mobil truk yang menurut keterangan teman korban/sopir 2 milik korban. Sebab saat di perjalanan, korban sering mengalami sesak nafas. (eman)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »