Menuju Pilkada 2018, Bupati Inhil Hadiri Rapat Kordinasi Bupati/Walikota Se-Riau

Posted by On Wednesday, September 13, 2017


Pekanbaru, (puterariau.com)

Selain memiliki sasaran pemutakhiran data, Bupati Indragiri Hilir HM Wardan menyebut rapat kordinasi Bupati/Walikota se-Propinsi Riau juga menyasar tentang penyediaan data base kependudukan guna mendukung penyelenggaraan Pilkada tahun 2018.

Hal ini dikemukakan oleh Bupati Inhil, HM Wardan usai menghadiri rapat kordinasi Bupati/Walikota se-Propinsi Riau bersama Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman di Pekanbaru, Selasa kemarin (12/9/2017).

Pertemuan ini, kata Bupati Wardan, dilatarbelakangi oleh posisi Propinsi Riau dalam hal tertib adminsitrasi yang masih jauh dari kata layak. Ia mengatakan, Propinsi Riau berada diurutan 28 dari 34 Propinsi di Indonesia.
justify;">
"Pertemuan ini juga digelar dalam rangka mendukung tertib administrasi kependudukan. Dilihat dari angka data kepemilikan akte kelahiran, Propinsi Riau masih berada pada urutan 28 dari 34 Propinsi di Indonesia. Posisi ini masih sangat rendah. Hal inilah yang menjadi perhatian Bupati/Walikota," pungkas Bupati Wardan kepada wartawan.

Dalam pertemuan ini pula, para Kepala Daerah Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau bersama Gubernur juga membahas tentang jumlah penduduk yang melakukan perekaman KTP elektronik yang masih jauh dari angka maksimal.

"Padahal target nasional akhir Desember 2017 harus sudah mencapai angka 100 %. Bupati/Walikota dan instansi terkait diminta melakukan langkah percepatan dan melaporkan progresnya kepada Gubernur Riau," ujar Bupati.

Selain berkoordinasi tentang persiapan penyelenggaraan Pilkada tahun 2018 dan pelaksanaan tertib adminsitrasi kependudukan dan pelayanan publik, dalam pertemuan koordinatif Bupati/Walikota se-Propinsi Riau ini juga membahas hal-hal yang menyangkut tentang tindaklanjut penyerahan Berita Acara Serah-Terima P3D dari Kabupaten/Kota kepada Propinsi maupun Pemerintah Pusat, penyelesaian permasalahan batas antar Propinsi, antar Kabupaten/Kota dan antar negara serta membicarakan dukungan Kabupaten/Kota terhadap Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional yang dibangun di Propinsi Riau. (beni/adv)


back to top