Taluk Kuantan, (puterariau.com)
Saat masyarakat Kuantan Singingi Riau sedang asik menonton pacu jalur, tiba-tiba keluar suara orang yang sedang berhubungan intim dari radio Pemerintah Daerah (RPD) Kuansing, Kamis sore lalu. (24/8/2017). Ah, ah, ah.....
"Suara Orang yang sedang melakukan hubungan intim," ujar Ardi, warga Kuansing yang berasal dari Kuantan Hilir Seberang yang sedang menonton pacu jalur pada Putera Riau.
style="text-align: justify;">
Mungkinkah ada sabotase terkait RPD Kuansing ? Jika tidak kenapa bisa terjadi ? Ataukah memang ada film 'begituan' tersimpan dalam memory card RPD, wallahu a'lam, yang jelas mesti ada pengusutan karena sudah kadung terjadi.
Untuk diketahui, even pacu jalur diliput secara langsung oleh RPD Kuansing dengan gelombang 100,9 MHz. Sebagian besar masyarakat mendengarkan radio sambil menonton pacu jalur.
"Kejadiannya sekitar pukul 15.00 WIB. Kami semua kaget dengan suara itu. Celakanya lagi, pemilik tribun memutar radio dengan speaker dan tentunya semua orang mendengar desahan orang yang klimaks," terang Ardi.
Terkait hal ini, ketika dikonfirmasi Putera Riau, Plt Dinas Kominfo Kuansing, H. Samsir Alam mengatakan bahwa hal tersebut karena adanya kebocoran audio dan kesalahan teknis operator.
"Kami sebagai crew RPD meminta maaf kepada seluruh pemirsa RPD di Kuansing. Kami pun sebagai crew RPD sebenarnya tidak ingin hal ini terjadi," katanya. (roder/pr)