Pekanbaru, (puterariau.com)
Hari ini, Rabu, (14/2) Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menyediakan jamu sehat gratis untuk masyarakat yang mengurus segala perizinan di DPMPTSP.
Jamu tersebut sengaja di sediakan agar masyarakat pekanbaru yang mengurus segala izin menjadi sehat. Dan masyarakat dapat menikmati jamu tersebut dengan gratis. Hal ini di katakan Kepala Dinas
Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Stu Pintu (DPMPTSP), Muhammad Jamil M.Ag kepada Putera Riau.
"Siapa saja masyarakat yang mengurus izin, atau pegawai yang ada disini silahkan minum jamu sehat ini. Semoga masyarakat pekanbaru semua sehat," ungkap jamil sambil tersenyum.
Jamil juga mengatakan bahwa ini kegiatan rutin setiap minggu. " Biasanya kami menyiapkan makanan dan minuman untuk masyarakat yang mengurus izin di sini. Tapi kali ini kami buat suasana berbeda. Semoga dengan minum jamu sehat, Masyarakat pun sehat. Sehingga masyarakat puas atas pelayanan yang kami berikan untuk mereka," ujarnya.
Sementara itu, Fathia salah seorang warga yang sedang mengurus izin mengatakan sangat senang disuguhi jamu sehat ini. " Kebetulan saya paling suka minum jamu, mumpung ada gratis mas, " ujarnya sambil tertawa.
Dari pantauan redaksi, antusian masyarakat yang mengurus izin menikmati jamu yang disediakan oleh DPMPTSP ini. Tak ketinggalan redaksi pun mencicipi jamu ini agar badab sehat serta pikiran sehat. (tamba)