Wakil Rakyat Hadiri Peresmian Pos Ronda RT 1 Marpoyan Damai

Posted by On Monday, October 16, 2017


Pekanbaru, (puterariau.com)

Gebrakan RT 01 RW 03 Kelurahan Maharatu Kecamatan Marpoyan Damai perlu diacungi jempol oleh beberapa pejabat setempat.

Pada Minggu, 15 Oktober 2017 kemarin, RT 01 RW 03 meresmikan pos ronda yang di dirikan di lapangkan Voli. Acara tersebut dihadiri oleh Camat Marpoyan Damai, Fiora Helmi, STP EC, Lurah Maharatu Krisna Minang SPKP, anggota DPRD Riau dari PKB, Sugianto, Ketua FKPM, Sarpani, Babinsa Serda Warto, Babinkamtibnas Aiptu Gusril, RW 03 H. Hernopialdi dan beberapa RT yang ada di Kelurahan Maharatu.

Acara tersebut diresmikan oleh Fiora Helmi STTP selaku Camat Maharatu dengan melakukan pemotongan tumpeng pertama diberikan oleh Camat kepada anggota DPRD Riau Sugianto..

Dalam acara tersebut, Camat Fiora Helmi menyampaikan dan memberi nasehat kepada masyarakat agar bersama menjaga lingkungan di daerah. Terutama sampah yang selalu menjadi momok di daerah ini.

"Insya Allah, banjir yang ada di RT 01 akan segera kita atasi. Kegiatan dan semangat RT 01 saya acungi jempol," pujinya.

Krisna Minang selaku Lurah mengatakan dengan adanya pos ronda berharap agar masyarakat bisa lebih memantau setiap pendatang. 

"Karena seperti yang kita tau, maraknya narkoba yang selalu meresahkan kita terutama orang tua, dan saya berharap seluruh RT yang lain yang belum memiliki pos ronda, agar segera mendirikan untuk ke amanah kita bersama, perubahan RT 01 memang luar biasa," tuturnya.

Begitu juga Aiptu Gusril selaku Babinkamtibmas mengatakan adanya pos ronda sangat membantu untuk mengurangi tindak kejahatan. Masyarakat bisa membantu mengawasi setiap gerak yang mencurigakan.

Anggota DPRD Riau, Sugianto mengatakan bahwa dengan berdirinya pos ronda bisa melihat semangat masyarakat, karena semangat masyarakat adalah semangat para pejabat.

"Saya bukan cuma warga disini dan karena ada rumah disini, saya wakil rakyat, saya bekerja untuk rakyat, saya ada karena rakyat, dan saya akan berjuang untuk rakyat, saya akan selalu membantu semua kegiatan kegiatan positif yang dilakukan oleh RT dan warga, Insha Allah saya akan selalu membantu apa pun keperluan masyarakat walau saya harus memberikan gaji saya untuk keperluan masyarakat," ungkapnya.

Saat ditemui pihak media, Mochtar Efendi selaku RT 01 yang juga seorang TNI yang hampir mengakhiri masa tugasnya mengatakan setiap kegiatan yang kami lakukan selalu mendapat suport dari Sugianto selaku anggota dewan.

"Olah raga voli contohnya, dari mulai bola dan net beliau yang membantu," sebut RT tersebut. (mila)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »