Bantu Biaya, Tim Jum'at Barokah Resta Pekanbaru Kunjungi Rumah Ahmad Zailani

Posted by On Friday, October 20, 2017


Pekanbaru, (puterariau.com)

Tim Jum’at barokah Polresta Pekanbaru kembali laksanakan kegiatan mengunjungi rumah warga yang tidak mampu. Kali ini berkunjung ke kediaman Ahmad Zailani, seorang pekerja buruh harian lepas yang tinggal di Jalan Ikan Emas, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, Jum’at (20/10).

Kapolresta Pekanbaru KBP Susanto SH MH melalui Wakapolresta AKBP Edy Sumardi P SIK kepada Putera Riau menyebutkan bahwa kunjungan ini karena adanya laporan Bhabinkamtibmas Marpoyan Damai bahwasanya di wilayahnya bertugas ada warga yang benar-benar kurang mampu yang sedang mengalami sakit kanker bagian perutnya.

“Tim Jum’at barokah Polresta Pekanbaru kali ini dipimpin oleh Wakapolresta,  Kasubag Humas Iptu Polius yang didampingi Bhabinkhatibmas, serta rombongan Tim Polresta Pekanbaru dari Polresta Pekanbaru dan tokoh masyarakat setempat,” terang Edy

Ditambahkan Edy, Ahmad merupakan seorang buruh harian lepas yang mempunyai penghasilan pas-pasan mengalami sakit kanker di bagian perutnya. Bahkan beliau tinggal di rumah yang bisa dikatakan sudah tidak layak huni lagi.

Kehadiran Tim jum’at Barokah membuat Ahmad beserta istrinya terharu serta bahagia kegembiraan karena masih adanya rasa perhatian serta rasa kepedulian Polresta Pekanbaru terhadap orang-orang yang masih memerlukan perhatian. Seperti biasanya tim memberikan bantuan bahan sembako dan materi seadanya buat keluarga.

Ahmad selaku keluarga berkali-kali mengucapkan rasa terimakasih sambil meneteskan air mata kepada Polisi.

"Kedatangan tim jum’at barokah membuat masyarakat berfikir positif terhadap Polri atas kinerjanya sebagai pelindung dan pelayan masyarakat. Saya harapkan pihak Polresta Pekanbaru tetap selalu memperhatikan orang-orang yang lemah dan tidak mampu,” tutup Ahmad. (fitri cantik/ari okta maulana)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »